Pria Bisa Kena Kanker Payudara


Kanker payudara ternyata tidak terjadi pada wanita saja lho, Ladies. Laki-laki ternyata juga punya resiko terserang kanker payudara seperi halnya anda. Meskipun tidak memiliki resiko sebesar wanita, kanker payudara bisa menyerang laki-laki dan harus ditangani secara medis karena bisa menyebabkan masalah pada kelancaran saluran pembulih getah bening.
Lalu, apa yang bisa dilakukan oleh laki-laki yang terkena kanker payudara? Berikut ini adalah pertolongan medis yang bisa membantu seorang laki-laki apabila terkena kanker payudara

Operasi
Operasi adalah salah satu cara yang banyak ditempuh oleh seorang laki-laki apabila terserang kanker payudara. Operasi berarti mengangkat bagian dari payudara atau jaringan di dada laki-laki yang terserang kanker.

Terapi Radiasi
Terapi radiasi tidaklah berbahaya seperti yang banyak diasumsikan orang dan terapi ini sangatlah efektif untuk membersihkan sel-sel kanker serta mencegahnya menyerang kembali. Terapi radiasi sangat baik untuk menyembuhkan kanker payudara pada laki-laki yang seringkali sulit diangkat melalui operasi akibat sulitnya menentukan bagian payudara yang terserang sel kanker pada laki-laki

Chemoteraphy
Menurut webmd.com, kemoterapi adalah terapi menggunakan obat yang diberikan lewat mulut atau injeksi untuk membunuh sel kanker. Kemoterapi digunakan setelah operasi untuk mencegah kanker menyerang kembali. Selain itu, kemoterapi sering digunakan untuk mencegah kanker payudara menyerang bagian tubuh yang lain.

Meskipun tergolong jarang, kanker payudara pada laki-laki juga sama berbahayanya dengan kanker payudara pada perempuan dan tanpa perawatan medis, bisa berakibat fatal pula.

Oleh: Mamor Adi P.

Baca Juga :

Related

HEALTH 1497490251739431558

Post a Comment

emo-but-icon

PELUANG BISNIS OURCITRUS

PRODUK OURCITRUS

Hot in week

Comments

Random Post

PELUANG BISNIS

item